Meningkatkan Jiwa Entrepreneur di desa Bodag

20 Agustus 2018 00:14:52 WIB

Desa Bodag memiliki sumber daya alam yang melimpah. Di antara sumber daya alam yang ada di desa Bodag antara lain, padi, cengkeh, kedelai, dan masih banyak lagi. Dari banyaknya sumber daya alam atau potensi yang ada di desa Bodag ini, tentu melahirkan pengusaha-pengusaha yang mengolah sumber daya alam tersebut. Hari Selasa, 14 Agustus 2018 mahasiswa KKN IAIN Tulungagung desa Bodag melakukan sosialisasi pengemasan dan pemasaran produk olahan. Kegiatan tersebut mendatangkan pemateri yaitu bapak Megik Sugihanto, S.H, M.Si dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan dan juga dihadiri oleh 22 pengusaha yang ada di desa Bodag. Masyarakat tampak sangat antusias terlihat dari diskusi tanya jawab seputar permasalahan dalam wirausaha. Sosialisasi yang dilakukan di persinggahan Jendral Sudirman ini berlangsung selama 3 jam lamanya. Diawali dengan sharing seputar usaha yang dimiliki oleh pak Megik, sampai akhirnya masyarakat melakukan tanya jawab terkait usaha yang dimilikinya. Kegiatan sosialisasi ini diharapkan mampu menjadikan masyarakat desa Bodag lebih produktif dan mengetahui strategi pengemasan serta pemasaran yang tepat sehingga mampu melakukan persaingan ekonomi secara sehat. Demikian pula bagi mahasiswa KKN IAIN Tulungagung, tentunya sosialisasi ini diharapkan mampu menumbuhkan jiwa entrepreneur. Bodag, 19 Agustus 2018 -Inari-

Komentar atas Meningkatkan Jiwa Entrepreneur di desa Bodag

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Bodag

tampilkan dalam peta lebih besar